Mengapa Memilih Trekking Sentul? Ini Beberapa Alasannya

Tips Kesehatan

Tinggal di kota besar, ramai dan sibuk seperti Jakarta memang terkadang membuat pikiran dan hati merasa penat. Maka dari itu, banyak orang di sana yang memilih untuk liburan atau sekedar menyegarkan pikiran dengan mengunjungi destinasi wisata alam yang menyejukkan dan asri. Bila Anda tidak cukup waktu liburan, Anda bisa trekking sentul sebagai pilihan yang tepat untuk melepaskan penat dan stress. Tentunya ada beberapa alasan mengapa memilih trekking di Sentul ini. Beberapa di antaranya sebagai berikut:

  • Jarak yang tidak terlalu jauh dari Jakarta. Hanya sekitar 35 km dari kota Jakarta. Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi mobil hanya akan memakan waktu perjalanan sekitar 1 jam.
  • Adanya banyak pilihan tujuan serta jalur untuk hiking. Beberapa destinasi wisata atau tujuan wisata yang bisa Anda kunjungi di trekking sentul ini seperti Air Terjun Bidadari, Curug Leuwi Asih, Curug Hordeng dan lain-lainnya. Masing-masing destinasi wisata di sana mempunyai keindahan yang luar biasa. Jika Anda mau untuk melakukan eksplorasi semua jalur trekking, hanya membutuhkan waktu sekitar 2 hari lebih.
  • Biayanya relatif murah karena jaraknya yang dekat dari Jakarta dan juga jalur untuk trekking yang tidak begitu panjang jika Anda hanya ingin untuk menikmati 1 tujuan. Rata-rata perjalanan pada kegiatan trekking sekitar 1 hingga 2 jam, bahkan ada lokasi yang hanya menempuh waktu 15 menit dari tempat parkir. Dengan begitu, perbekalan yang Anda bawa pun bisa sekedarnya saja karena sudah cukup. Namun, Anda tetap harus mempersiapkan baju ganti.
  • Waktu diperlukan lebih pendek sehingga cocok untuk Anda yang hanya mempunyai waktu untuk refreshing dan olahraga sedikit. Anda tidak perlu untuk menyiapkan waktu yang panjang untuk liburan, bisa saja bahkan satu hari cukup tanpa harus menginap.

Nah, itulah beberapa alasan yang bisa dikatakan cukup umum mengapa Anda sebaiknya memilih trekking sentul untuk refreshing dan melepaskan penat pikiran serta hati. Bagaimana? Sepertinya sangat menarik, bukan? Jadi, ayo segera luangkan waktu Anda untuk melakukan kegiatan trekking di Sentul!


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *